Kawos Jupiter dan kawos swan tulisan mas @hmd

Mas Hamid membayar lunas hutangnya. Ini mirip omongan Eka Kurniawan: “Seperti dendam, rindu harus dibayar tuntas”. Agak sedikit beda. Mas Hmd tidak sedang berhutang uang, apalagi nyawa, akan tetapi hutang tulisan. tapi yang jelas ia sedang melepas rindu denganku.. ihiy!

Bagi saya tingkat hubungan kami sedikit melebihi hubungan pertemanan purba pada umumnya: ikatan karena darah, uang atau (bahkan) nyawa. Kami: hutang tulisan. Kalau boleh dikatakan sekenanya, ini semacam hubungan intelektualitas. Hutang tulisan. Hehehe. Keren. hehehe. bukan seperti kepala redaksi surat kabar kepada para jurnalis yang menagih tulisan karena hubungan pekerjaan. tak ada unsur materi di sini. bukan patembayan. kami sekadar hubungan agar guyub. tulisan mas hmd dapat dibaca disini:
http://hmd.me/2014/05/yang-terhormat-kaos-swan/
Menarik bukan?

beberapa waktu yang lalu saya memang meminta beliau untuk menulis soal kawos swan. bahkan sekarang saya lupa kapan meminta ia menulis soal kawos swan, dan kenapa saya meminta beliau menulis soal itu. saya benar-benar lupa. Sembari dengarkan khotbah jumat, saya lepas ego saya dengan visit akun path mas hmd untuk mencari comment saya yang sekiranya menggambarkan rikwes saya itu. tak ketemu! lalu saya kunjungi blognya.
dan menemukan ini: http://hmd.me/2014/03/bang-bang-krut-akar-gulang-galing/
saat belum terbayar lunas ia tetap mengingatkan saya bahwa ada hak saya yang belum tertagih. hehe stimewaaaa.

kawos swan..
kawos adem yang biasanya dipakai engkoh engkoh sembari jaga toko, atau kawos wak haji dengan benten warna hijau dan dipadupadankan dengan sarung. lalu saya baru tahu ada kawos jupiter. ya saya tahu merek ini dari tulisan mas hmd.

pagi tadi, saya ambil kawos dalem saya. adalah yang bermerek jupiter? HOPLA!

bisa jadi tulisan ini tidak begitu berarti. tapi bagi saya, saling memerhatikan dan mendoakan bisa dengan berbagai cara, termasuk dengan cara yang cukup sederhana: melalui postingan dalam blog misalnya.

nah gantian. apakah mas hmd punya rikwes kepada saya, tema apa yang perlu saya tulis nanti?

Diterbitkan oleh roysayur

Karena sayur begitu ngeRoy!!

Tinggalkan komentar

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: